Social Icons

30 Nov 2015

Cara Menurunkan Berat Badan dengan Pola Hidup Sehat

Jika anda masih berpikir dengan masalah berat badan berlebih, maka ada banyak cara menurunkan berat badan yang dapat dilakukan secara alami. Hal yang terpenting adalah dengan mengubah pola hidup sehari-hari yang dapat menyebabkan melonjaknya berat badan. Kelebihan berat badan (obesitas) harus segera diatasi karena dapat memicu berbagai penyakit berbahaya seperti tekanan darah tinggi, jantung dan stroke. Berikut ini beberapa cara yang dapat membantu menurunkan berat badan anda.

Pertama, lakukan olahraga secara teratur. Untuk memulai program menurunkan berat badan anda, cobalah meluangkan waktu 30-60 menit dalam sehari untuk melakukan olahraga ringan yang dapat membakar kalori dengan cepat dan dapat menurunkan berat badan sedikit demi sedikit. Olahraga secara teratur juga dapat menjaga kesehatan tubuh anda. ada banyak pilihan olahraga ringan yang dapat anda praktekan secara rutin seperti jalan kaki, jogging, push up, sit up, lompat tali dan bersepeda.


Kedua, kurangi makanan yang digoreng. Mengkonsumsi makanan berlemak yang digoreng secara berlebihan akan menyebabkan lemak semakin bertumpuk dalam tubuh yang akan menyebabkan terjadinya kolesterol yang tinggi. Untuk menghindarinya, sebaiknya anda mengkonsumsi makanan yang dimasak dengan cara dikukus, direbus dan dipanggang untuk mulai mengurangi konsumsi lemak.

Ketiga, atur pola makan. Saat anda berusaha mengurangi berat badan, bukan berarti anda harus mengurangi waktu dan jumlah makan, justru anda harus makan lebih sering dari biasanya. Jika biasanya anda makan 3 kali sehari dalam porsi besar, kini ubahlah pola makan anda dengan lebih sering 5-6 kali dalam sehari namun dalam porsi kecil. Cara seperti ini terbukti dapat menurunkan berat badan dengan cepat.

Keempat, konsumsi makanan kaya serat. Cara menurunkan berat badan berikutnya adalah anda harus mengkonsumsi makanan yang mengandung serat. Makanan kaya serat ini sangat bermanfaat dan sangat baik dalam mengurangi jumlah lemak dalam tubuh. Makanan yang mengandung serat dapat mengikat lemak dan akan keluar bersama dengan kotoran, selain itu makanan berserat juga sangat baik untuk sistem pencernaan anda. Berbagai kaya serat dapat anda temukan pada sayuran dan buah-buahan, serta anda dapat mengganti beras putih dengan beras merah.

Hal paling penting dalam menurunkan berat badan adalah semuanya harus dilakukan secara konsisten. Jika anda bisa melakukannya dengan konsisten makan masalah berat badan anda akan segera teratasi, selamat mencoba!

5 comments:

  1. Btw, Boleh nambah gak buat no 5.

    5. NIAT YANG KENCENG.

    Penting lho ini, soalnya sebagus apapun teori kalo diri ini gak niat pasti diet sehat berujung gagal.

    #pengalaman pribadi. hiks

    ReplyDelete
  2. semangat ah, pengin nurunin bb juga. hihi. kudu atur pola makan ini :D

    ReplyDelete
  3. maju mundur terus nih niatnya, tapi harus mulai konsisten demi kesehatan diri sendiri. Semangatt

    ReplyDelete
  4. wahh makasih tipsnya ya mbak, kebetulan lagi mau nurunin BB hehehe..

    salam kenal yaa..

    ReplyDelete
  5. Makasih ya mbak atas tipsnya :D
    btw, salam kenal...

    ReplyDelete

Terima kasih sudah meninggalkan komentar ^_^