Social Icons

8 Nov 2015

Cermati Tips Sewa Gedung Murah di Surabaya Untuk Bisnis

Anda memiliki sebuah bisnis? Jika iya mungkin anda memerlukan sebuah gedung untuk menunjang keberadaan bisnis anda. Ketika anda mencari sebuah gedung yang kemudian anda sewa dan anda gunakan sebagai kantor bisa dibilang tidak terlalu sulit saat ini. Bahkan jika anda ingin sewa gedung murah di surabaya sekalipun saat ini akan banyak sekali tersedia penyedia jasa yang siap membantu anda menemukan gedung idaman untuk bisnis anda.

Bayangkan anda akan mendapati banyak sekali penawaran yang menarik, ketika anda mencari sewa gedung murah di surabaya tentunya dengan semua yang anda lihat di awal adalah seolah gedung itu yang terbaik yang pernah ada. Banyaknya penyedia sewa gedung yang memberikan kita tawaran menarik, tentu tidak bisa kita begitu saja percaya dengan setiap brosur yang diberi kepada kita. Tentu kita harus lebih selektif lagi malahan, ketika memilih gedung yang akan ditempati untuk operasional bisnis.

Berikut ini adalah beberapa hal yang harus dicermati ketika harus memilih untuk menyewa gedung yang mana demi kelancaran operasional bisnis anda:


1. Coba anda perhatikan, bagaimana kondisi ruangan dari gedung yang disewakan. Perhatikan baik-baik, apakah benar layak untuk anda tempati? Pastikan anda mempertimbangkannya dengan matang sebelum nantiny klien anda yang menilai keseriusan anda dari tempat yang anda sewa.

2. Perhatian berikutnya bisa anda tujukan pada bentuk dari gedung, dan juga fasilitas yang diberikan, adilkah dengan beban harga yang haus anda bayar setiap waktunya? Jika menurut anda kurang sesuai antara harga dan fasilitas, sebaiknya anda cari tempat lainnya.

3. Berikutnya adalah masalah perjanjian yang harus anda cermati. Perhatikan setiap poin dari perjanjian yang nantinya anda sepakati, agar anda tidak merugi dikemudian hari. Sebisa mungkin jangan sampai ada sedikitpun yang terlewat dan ditakutkan menyebabkan anda merugi nantinya. Jika ada dari perjanjian tersebut yang anda bingung mengenai artinya, jangan segan untuk bertanya langsung kepada pemilik gedung.

Itulah tadi beberapa hal yang harus di cermati ketika memilih sebuah gedung untuk di sewa dan digunakan menjalankan operasional bisnis anda. Semoga bermanfaat.

1 comment:

  1. iya ya, harus dicek dulu gedungnya kayak gimana, biar layak dipakai pas ada acara

    ReplyDelete

Terima kasih sudah meninggalkan komentar ^_^